|
pinguin |
Penguin memang perenang dan penyelam yang hebat, Penguin mampu berenang
dengan kecepatan 6 hingga 12 km/jam bahkan pernah tercatat hingga 27
km/jam. Penguin berukuran kecil biasanya menyelam selama satu hingga dua
menit untuk menangkap makan, namun tahukah kamu penguin berukuran besar
yaitu penguin emperor dapat menyelam selama 22 menit sedalam 565 meter
hanya dalam satu tarikan napas… saat bernapas, penguin menghirup oksigen
lalu oksigen tersebut akan ditampung ke dalam darah. Jantung lalu
bertugas mengedarkan ke seluruh tubuh.
Nah, menurut penelitian
penguin bisa menyelam lama di air, karena darah penguin dapat menyimpan
oksigen dalam jumlah yang banyak. Selama menyelam, penguin dapat
memperlambat kerja jantungnya untuk mengalirkan darah! Sehingga oksigen
di dalam tubuhnya tidak cepat habis terpakai.
0 komentar:
Post a Comment